LPA NASIONAL |
Dalam beberapa tahun terakhir ini, gereja di Negara kita bertumbuh dengan pesat. Pekabaran Injil di banyak tempat menghasilkan terbentuknya banyak gereja baru, disamping gereja lama yang juga bertambah anggotanya. Sesungguhnya tuaian sudah menguning dan siap untuk dituai. Sekaranglah waktunya.
Namun pada umumnya pelayanan gereja dititikberatkan pada orang dewasa. Tiadakah pelayanan lain kepada anak-anak, kecuali Sekolah Minggu? Padahal bukankah anak-anak kita yang menjadi gereja di masa depan?
Untuk kepentingan anak-anak inilah Child Evangelism Fellowship (CEF) didirikan pada tahun 1937 di Amerika Serikat oleh Rev. Jesse Irvin Overholtzer. Sekarang sudah setengah abad lebih CEF/LPA melayani dan menjadi satu organisasi misi terbesar di dunia untuk menjangkau anak-anak bagi Tuhan Yesus Kristus, dengan para missionary dan pekerja full-time, lebih di 160 Negara di dunia ini termasuk Indonesia yang didirikan pada tanggal 7 Juli 1979 di Jakarta dengan nama Lembaga Penguinjilan Anak-anak (LPA), dan pada tanggal 01 September 2008 nama Lembaga Penginjilan Anak-anak dirubah menjadi Lembaga Pelayanan Anak-anak (LPA).
Semuanya itu hanya karena “Demikian juga Bapamu yang di sorga tidak menghendaki supaya seorangpun dari anak-anak ini hilang” (Matius 18:14).
0 comments:
Post a Comment